Abstract
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN E-LEARNING
BERBASIS WEB PADA PELAJARAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN
KOMUNIKASI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X
SMA NEGERI 1 KALASAN
Oleh
Mawar Ramadhani
NIM 08520241028
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan media
pembelajaran E-Learning berbasis web pada pelajaran Teknologi Informasi dan
Komunikasi terhadap hasil belajar siswa Kelas X SMA Negeri 1 Kalasan apabila
dibandingkan dengan pembelajaran konvensional yang diberlakukan di sekolah
tersebut.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
penelitian quasi eksperimen dengan sampel penelitiannya adalah kelas XA dan
XB SMA Negeri 1 Kalasan. Adapun desain penelitian yang digunakan adalah
pretest-posttest control group design. Uji beda dilakukan untuk mengukur
perbedaan efektivitas media pembelajaran E-Learning berbasis web dan media
pembelajaran konvensional berdasarkan kriteria hasil belajarnya.
Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan bahwa efektivitas
media pembelajaran E-Learning berbasis web masuk dalam kriteria sedang yaitu
dengan indeks normalized gain sebesar 0.54, efektivitas media pembelajaran
konvensional masuk dalam kriteria sedang yaitu dengan indeks normalized gain
sebesar 0.30 dan peningkatan hasil belajar dengan media pembelajaran ELearning
lebih baik dibandingkan dengan peningkatan hasil belajar media
pembelajaran konvensional pada materi Perangkat Lunak Pembuat Presentasi
Kelas X SMA Negeri 1 Kalasan. Berdasarkan hasil uji t dari nilai rata-rata hasil
belajar diperoleh
0 comments:
Post a Comment